Inna lillahi wa inna ilaihi roji'un -Telah Wafat KH Sahal Mahfuzh Kajen Pati Jawa Tengah (Rois 'Aam PBNU dan Ketua Umum MUI- lahul fatihah

DENGARKAN HADITS NABI S.A.W. LALU SEBARKANLAH

"Semoga Allah mencerahkan wajah orang yang mendengar hadist dari kami, kemudian menyampaikannya kepada yang lain." (HR Ibnu Hibban dalam kitab Shahih-nya)

Minggu, 09 Mei 2010

WARNA DAN CORAK KAIN NABI S.A.W.


Diriwayatkan oleh Ali bin Hisyam dari 'isa bin Yunus dari isroil dari Abu Ishaq bersumber dari Al-Baro bin Azib r.a.:

"Al-Baro bin Azib r.a. mengisahkan : "Tiada seorang pun yang pernah kulihat mengenakan pakaian merah yang lebih indah dan serasi daripada Rosululloj s.a.w. Sungguh rambutnya hampir menyentuh kedua bahunya"

Diriwayatkan oleh Muhammad Basyar dari 'Abdurrohman bin Mahdi dari 'Ubaidulloh bin 'Iyad dari bapaknya bersumber dari Abi Romsah r.a. :

"Abi Romsah mengemukakan : "Aku melihat Nabi s.a.w. mengenakan pakaian berwarna hijau bergaris-garis

Diriwayatkan oleh Qutaibah bin Sa'id dari Basyar bin Al-Mufadol dari 'Abdulloh bin Usman bin Khoisam dari Sa'id bin Jubair bersumber dari Ibnu 'Abbas r.a. :

"Rosululloh s.a.w. bersabda : "Hendaklajh kalian berpakaian putih untuk dipakai sewaktu kalian hidup, dan jadikanlah kain putih sebagai kafan jenazah kalian, Sebab kain putih itu sebaik-baik pakaian bagi kalian"

(Asy-Sayamail Al-Muhammadiyyah karya Imam At-Tirmizi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar